Halo Healthy People, apa kabar? Kita ketemu lagi di Blog MyAlkes.
Episode kali ini kita akan berbicara tentang vaksin Covid-19.
Healthy People, tubuh kita oleh Tuhan sudah diperlengkapi dengan sistem kekebalan atau imunitas. Kalau ada bakteri atau virus masuk kedalam tubuh, maka dalam waktu 2 mgg tubuh akan merespon dengan membentuk antibody untuk melawan bakteri atau virus tsb. Dengan pernah terbentuknya antibody, maka apabila tubuh kembali kemasukan bakteri/virus yang sama untuk kedua kalinya, maka dalam waktu 24 jam, akan segera dibentuk Antibodi kembali untuk melawan bakteri/virus, sehingga tubuh tidak akan sempat menderita sakit.
Tidak hanya bakteri/virus yang bisa merangsang tubuh membentuk antibodi, tapi juga bisa zat asing lain yang dianggap berbahaya oleh sistem imunitas tubuh. Zat asing tsb dinamakan Antigen.
Atas dasar inilah maka manusia mengembangkan sistem vaksin. Vaksin bisa mengandung sbb:
Virus hidup yang sudah dilemahkan, seperti vaksin MMR, Campak, BCG, Cacar air.
Virus yang sudah dimatikan, contoh vaksin DPT, Polio, Rabies.
Bagian dari Virus, contoh vaksin Hepatitis B, Hib, HPV.
Toksoid (racun kuman yang sudah diinaktivasi). Di antaranya adalah vaksin Toksoid Tetanus dan Difteri toksoid.
Kandungan zat dalam vaksin tidak membahayakan tubuh, tetapi dapat memicu tubuh membentuk antibodi terhadap kuman penyebab penyakit.
Terhadap Covid-19 sudah ada 10 vaksin yang di produksi:
Dari China ada: Sinopharm, Sinovac dan Cansino.
Sinopharm dan Sinovac mengandung virus SARS-Cov2 yang sudah dilemahkan, efektifitas-nya 86% dan 90%. CanSino mengandung Adenovirus tipe 5. Suhu penyimpanannya Sinovac 2-8°C.
Dari Inggris adaAstraZeneca, mengandung spike protein SARS-Cov2 dan Adenovirus tipe 26, efektifitas-nya 90%, suhu penyimpanannya 2-8°C.
Dari Amerika ada: Moderna, Janssen dan Pfizer kerjasama dengan Jerman.
Moderna dan Pfizer mengandung messenger RNA SARS-Cov2. Efektifitas nya 94,5% dan 95%. Suhu penyimpanannya –20°C dan – 70°C. Janssen mengandung spike protein dan adenovirus tipe 26.
Dari Rusia ada: Sputnik V yang mengandung spike protein dan adenovirus tipe 26 dan 5.
Efektifitas nya 95%.
Dari Indonesia ada vaksin Merah Putih produksi BioFarma kerjasa dengan Sinovac-China.
Intinya adalah bahwa vaksin Covid-19 mengandung unsur2 yang ada pada atau yang mirip dengan SARS-Cov2. Untuk lebih jelasnya Healthy People dapat mendownload di media social MyAlkes bagan Vaksin Covid-19 yang dirangkum dari berbagai sumber. Hampir semua vaksin memerlukan 2 x penyuntikan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Belum ada data yang dapat memastikan berapa lama kekebalan yang dibentuk oleh vaksin tsb.
Sementara efek samping yang terjadi akibat penyuntikan vaksin yang pernah dilaporkan adalah: nyeri kepala, nyeri otot, demam, mual. Namun efek tersebut berifat ringan dan sementara.
Namun ada ilmuwan yang memperingatkan adanya kemungkinan terjadinya ADE = ‘Antibody-Dependent Enhancement’ atau ‘Peningkatan yang bergantung pada antibodi’. Pada orang yang telah menerima vaksin, saat terinfeksi virus yang sama utk kedua kalinya akan malah meningkatkan keganasan virus, sehingga menimbulkan penyakit yang lebih berat, meskipun sampai sejauh ini belum terjadi keluhan itu.
Di Indonesia, vaksin Merah Putih diberikan kepada mereka yang berumur 18 – 59 thn, program pemberiannya dibagi 2
Program Vaksin Bantuan Pemerintah, diberikan kepada:
Tenaga Kesehatan.
Anggota TNI-POLRI.
Masyarakat yang bekerja di pelayanan publik.
Masyarakat tidak mampu.
Program vaksin mandiri. Mereka yang tidak termasuk dalam Program Vaksin bantuan Pemerintah, sudah dapat melakukan pemesanan vaksin dengan cara mendaftar di aplikasi, website atau di layanan kesehatan penyedia vaksin. Pendaftaran juga dapat dilakukan secara korporasi. Setelah mendaftar, pemesan akan diminta untuk melakukan pembayaran dan reservasi, kemudian pemesan menunggu notifikasi pengingat terkait pilihan tempat dan waktu vaksinasi. Setelah dilakukan 2 kali vaksinasi dengan selang waktu 2 minggu, masyarakat akan mendapatkan sertifikat, tanda telah menerima vaksin yang bermanfaat bila melakukan perjalanan.
Demikian Healthy People, nantikan informasi selanjutnya mengenai alat kesehatan yang ter-updates dan terpercaya, hanya di MyAlkes.
Salam Sehat…